Aplikasi Pengolah Audio Terbaik Gratis

Assalamu'alaikum poinreaders,
Pada kesempatan kali ini saya akan berbagi tulisan tentang salah aplikasi pengolah audio terbaik yang gratis. Yuk simak ulasan lengkapnya...

Aplikasi Pengolah Audio Terbaik Gratis

Wavosaur merupakan salah satu aplikasi pengolah audio atau suara yang gratis, mudah digunakan, dan juga mempunyai banyak fitur keren di dalamnya yang menunjang dalam proses pengolahan suara atau audio. Beberapa fitur yang ada dalam aplikasi ini adalah fitur memotong lagu, loops, analyze, record, batch convert, dll. Format file yang dihasilkan aplikasi ini adalah .wav dan .mp3.

Wavosaur mendukung plugin VST, ASIO, file Multichannel wav, dan juga pemrosesan audio dengan efek real time. Salah satu kelebihan lain dari aplikasi ini adalah portable (dijalankan tanpa instalasi) dan juga berukuran kecil. Versi yang saya unduh di hanya berukuran 800 KB saja. Wavosaur tersedia dalam versi 86 bit dan 64 bit. Untuk mengunduh aplikasi ini sobat bisa mengunduhnya DISINI

Pembahasan kali ini merupakan pengenalan singkat tentang aplikasinya saja, mengenai fitur apa saja yang bisa dicoba dan dipraktekan pada Wavosaur akan menyusul pada kesempatan selanjutnya. Sementara sobat menunggu pembahasan lainnya tentang Wavosaur, sobat bisa terlebih dahulu mencobanya sendiri.

Berikut ini tampilan aplikasi Wavosaur pada saat pertama kali dibuka :

Tampilan Wavosaur saat pertama kali dibuka
Gambar 1. Tampilan Wavosaur saat pertama kali dibuka

Semoga artikel ini dapat bermanfaat bagi sobat. Silakan tulis pertanyaan seputar artikel yang telah dibahas pada kolom komentar. Jangan lupa follow akun sosial kami agar poinreaders bisa mendapatkan artikel menarik terbaru lainnya.

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »